Gelar Tasyakur Bini’mah, Wali Kota Ngatiyana Tegas Siap Realisasikan Program Prioritas

Tak Berkategori39 Dilihat

Kota Cimahi, Barometer Jabar – Wali Kota Cimahi Ltkol (Purn.) Ngatiyana kembali menyampaikan program prioritas yang akan dirinya bersama Adhitia Yudisthira realisasikan selama memimpin Kota Cimahi lima tahun ke depan.

Pernyataan tersebut kali ini disampaikan Wali Kota Ngatiyana dalam acara “Tasyakur Bini’mah” yang digelar di Plaza Pemkot Cimahi,Sabtu (1/3/2025).

Dalam acara yang dihadiri seluruh unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Cimahi dan sejumlah warga, Ngatiyana menyebut layanan kesehatan gratis, peningatan kualitas pendidikan, dan pengelolaan sampah menjadi PR utama yang akan diselesaikannya.

“Tidak ada lagi biaya berobat di puskesmas yang tinggi. Ini arahan langsung dari Bapak Presiden Prabowo Subianto,” kata Ngatiyana.

Beberapa arahan juga diakuinya didapatkan selama mengikuti program pembekalan (retreat) di komplek Akademi Militer, Magelang, jawa Tengah, termasuk amanat meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Dawalm meujudkannya, ia dan Adhitia berjanji akan melayani masyarakat Kota Cimahi tanpa membedakanpilihan politik semasa berlangsungya Pilkada 2024 lalu.

“Saya tidak membeda-bedakan siapa yang memilih atau tidak memilih saya, semua sama,” imbuhnya.

Dalama cara syukuran yang disambut antusias warga itu, Ngatiyana juga mengajak seluruh pihak untuk terlibat dan berkolaborasi dalam mewujudkan pembangunan di Kota Cimahi.

Namun mantan Prajurit TNI Angkatan Darat itu juga menekankan pentingnya sinegitas yang dijalin bersama daerah kabupaten/kota di sekitar wilayah Cimahi, yaitu Kabupaten Bandung Barat, Kabupaten Bandung, dan Kota Bandung.(Cecep)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *