Seluruh Perangkat Daerah Kota Cimahi Ikuti Sosialisasi Audit Kearsipan

BANDUNG RAYA247 Dilihat

Kota Cimahi, Barometer Jabar – Dinas Arsip Daerah Kota Cimahi menggelar sosialisasi audit kearsipan yang diikuti seluruh perangkat daerah.

Acara yang digelar di Aula Gedung B Pemkot Cimahi itu menurut Kepala Dinas Arsip Daerah Dani Bastian, bertujuan meningkatkan kualitas pengelolaan arsip.

Perangkat daerah yang hadir di acara tersebut juga diberikan pemahaman soal perundang-undangan yang berlaku dalam bidang kearsipan.

Dani juga mengatakan, sosialisasi yang dilakukan juga bertujuan mempersiapkan pengawasan kearsipan secara internal di lingkungan Pemkot Cimahi.

Sementara itu, Penjabat Wali Kota Cimahi Dicky Saromi dalam sambutannya menyampaikan pentingnya seluruh perangkat daerah memahami UU Nomor 43/2009.

Regulasi tersebut mengatur secara komprehensif segala hal yang berkaitan dengan kearsipan.

“Diharapkan perangkat daerah bisa menyiapkan dengan baik untuk memaksimalkan nilai,” kata Dicky.

Ia juga menegaskan jika pengawan kearsipan dengan leading sector Dinas Arsip Daerah menjadi penilaian dalam pelaksanaan reformasi birokrasi.

Maka, Dicky mengharapkan seluruh perangka daerah di lingkungan Pemkot Cimahi dapat meningkatkan kualias kearsipan sesuai dengan Undang-ungdang yang berlaku.***

 

Jurnalis: Cecep

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *